THE RELATIONSHIP OF THE ROLE AND ACTION OF PARENTS IN PREVENTION OF ARI WITH THE EVENT OF ACUTE RESPIRATORY INFECTION ON TODDLER IN BABAKAN ASIH VILLAGE

the role and actions of parents with the incidence of ARI in the village of Babakan Asih

Penulis

  • Ria Angelina Institut Kesehatan Immanuel Bandung

DOI:

https://doi.org/10.32584/jpi.v6i3.1826

Abstrak

 

HUBUNGAN PERAN DAN TINDAKAN ORANGTUA DALAM PENCEGAHAN ISPA DENGAN KEJADIAN ISPA PADA BALITA DI KELURAHAN BABAKAN ASIH KOTA BANDUNG

Ria Angelina

Prodi Keperawatan  Institut Kesehatan Immanuel Bandung

Corresponding author: mariaangelina85@gmail.com

 

Abstrak

 Infeksi Saluran Pernafasan Akut adalah proses inflamasi yang disebabkan oleh virus, bakteri, atipikal (mikroplasma), atau substansi asing, yang melibatkan bagian saluran pernafasan dan sering dialami olen balita. Prevalensi ISPA pada Balita menurut Riskesdas 2018 berdasarkan diagnosis gejala yang pernah dialami dijelaskan bahwa Kota Bandung termasuk dalam 10 terbesar dari 27 Kota/Kabupaten di Jawa Barat. Peran orang tua dalam pencegahan ISPA pada balita termasuk dalam peran orang tua dalam perawatan anak. Peran aktif orang tua dalam pencegahan ISPA sangat diperlukan karena yang terkena dampak ISPA adalah usia balita dan anak-anak yang rentan terkena infeksi. Tujuan penelitian menganalisis peran dan tindakan orangtua dengan kejadian ISPA. Desain penelitian ini kuantitatif dengan desain cross sectional. Populasi penelitian balita dengan penentuan sampel sebanyak 92 balita. Analisa data univariat penelitian menggunakan distribusi frekuensi dan median pada variabel peran , tindakan dan kejadian ISPA pada Balita sedangkan analisis bivariat menggunakan analisis chi square. Analisis bivariat didapatkan p value=0,000 artinya ada hubungan antara peran orangtua dalam pencegahan ISPA dengan Kejadian ISPA dan adanya hubungan antara tindakan pencegahan ISPA dengan kejadian ISPA. Diharapkan kader kesehatan sebagai perpanjangan tangan puskesmas untuk dilatih dalam deteksi tanda gejala ISPA dan melaporkan kejadian ISPA secara terintegrasi sebagai data dasar  ke posyandu dan puskesmas.

Kata Kunci : ISPA, Orangtua, peran, tindakan

Diterbitkan

2023-01-11

Terbitan

Bagian

Articles

Cara Mengutip

THE RELATIONSHIP OF THE ROLE AND ACTION OF PARENTS IN PREVENTION OF ARI WITH THE EVENT OF ACUTE RESPIRATORY INFECTION ON TODDLER IN BABAKAN ASIH VILLAGE: the role and actions of parents with the incidence of ARI in the village of Babakan Asih. (2023). Jurnal Perawat Indonesia, 6(3), 1161-1172. https://doi.org/10.32584/jpi.v6i3.1826